Tuesday, December 16, 2008

Hari Juang Kartika




Hari Juang Kartika merupakan peringatan atas pertempuran Tentara Keamanan Rakyat (TKR) yang dipimpin Jenderal Soedirman melawan Sekutu mulai 12 Desember 1945 dan berakhir 15 Desember 1945 di Ambarawa, Jawa Tengah. Dengan senjata seadanya, TKR yang merupakan cikal bakal TNI, memukul mundur pasukan Sekutu.

Awalnya peristiwa ini diperingati sebagai Hari Infanteri, namun berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 163 tahun 1999 tanggal 14 Desember 1999, tanggal 15 Desember ditetapkan sebagai Hari Juang Kartika TNI AD.